Daftar Materi Dalam Blueprint UKAI 2021 (Prediksi)

   Halo, jagoan lovers setelah berita penundaan ukai kemarin yang pada awalnya akan diselenggarakan pada tanggal 21-22 agustus 2021 di undur menjadi 25-26 september 2021. Mungkin bagi teman-teman yang sudah tidak sabar lagi untuk melaksanakan UKAI ini pasti kecewa mendengar berita ini. Pengunduran ujian ini merupakan Instruksi Menteri Dalam Negeri No. 30 tahun 2021 tentang PPKM di wilayah Jawa dan Bali dan Nomor 31 tahun 2021 tentang PPKM di luar Jawa, rapat koordinasi KFN, IAI, APTFI, LPUK, dan PN UKAI yang bertujuan untuk percepatan pengatasan pandemi COVID-19 ini.

   Pada kesempatan ini juga dapat menjadi berita yang baik, karena dengan adanya pengunduran ini, teman-teman mendapatkan waktu tambahan untuk dapat mempelajari materi yang belum dipahami. Salah satu strategi untuk menghadapi UKAI ini adalah dengan mecocokkan materi yang dipelajari dengam materi yang ada di dalam blueprint. Adapun beberapa versi blueprint tersebar di google, tetapi pada dasarnya versi-versi tersebut memuat materi yang sama. 

   Kemudian yang tidak kalah pentingnya adalah teman-teman harus melihat persentase dari beberapa materi yang diujikan. Dengan begitu teman-teman akan tau kemungkinan pertanyaan yang muncul pada materi tersebut adalah sekian. Contohnya dalam blueprint materi farmakoterapi tentang infeksi memiliki presentase sebesar 20-25% maka kemungkinan pertanyaan yang muncul dalam UKAI nanti adalah berkisar antara 40-50 soal, dan seterusnya. Oleh karena itu pentingnya untuk membaca blueprint adalah sebagai sebuah patokan agar belajar lebih terarah, efisien dan tidak membuang-buang waktu. Sebelum membahas lebih jauh mengenai blueprint UKAI 2021, sebaiknya teman-teman perlu mengenal definisi UKAI, dan segala aspek penilaiannya. 

1. Apa itu UKAI ?

   Uji Kompetensi Apoteker Indonesia (UKAI) merupakan upaya standardisasi kompetensi tenaga kesehatan, khususnya standardisasi kompetensi apoteker sebagai tenaga kefarmasian. UKAI diselenggarakan untuk menguji penguasaan pengetahuan, ketrampilan, dan perilaku calon lulusan pendidikan profesi apoteker dalam rangka memperoleh Sertifikat Kompetensi Apoteker Indonesia sebagai dasar untuk melakukan praktik kefarmasian di Indonesia.

2. Apa saja aspek yang di nilai ?

   Blueprint Uji Kompetensi Apoteker Indonesia metode MCQ’s (Cognitive Based-Test) memiliki 6 (enam) tinjauan yaitu: 1. Area kompetensi, 2. Domain kompetensi, 3. Tingkat pemahaman, 4. Praktik kefarmasian, 5. Farmakoterapi, 6. Penyelesaian masalah kefarmasian.

3. File pdf Blueprint UKAI 2017

Also Read

Bagikan:

Avatar photo

apt. Yuda Anzas M., M.Clin.Pharm

Seorang manusia biasa.
Buka chat
1
Halo, ada yang bisa kami bantu ?